Sabtu, 11 Januari 2014

ABSTRAK
Latar Belakang Daun sirih merah merupakan bahan alam. Zinc pythitione sangat efektif dalam menghambat pertumbuhan P. ovale, karena bekerja mengganggu transport membrane dengan menghambat mekanisme energi pompa proton sehingga dapat menghambat pertumbuhan jamur. Ketombe adalah pembentukan skuama berlebihan dikulit kepala dengan atau tanpa inflamasi. P. ovale diduga berperan penting dalam menimbulkan ketombe.
Tujuan Untuk membuktikan efektivitas ekstrak daun sirih merah (Piper crocatum) dengan zinc pyrithion 1% dalam menghambat pertumbuhan P. ovale pada penderita berketombe secara in vitro.
Metode Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental laboratoris dengan desain Post test only control group desaign. Sampel adalah 30 penderita ketombe berdasarkan kriteria klinis secara randomisasi sederhana. Bahan pemeriksaan berupa kerokan kulit kepala pada penderita berketombe untuk dilakukan pemeriksaan mikroskopis dengan KOH 10% ditambah tinta parker blue black. Dilanjutkan dengan pembiakan pada Sabouraud Dextrose agar olive oil ditambah klorampenikol pada suhu 370 C selama 2-5 hari. Data dianalisis dengan menggunakan uji Chi-Square atau Fisher-exact test dengan derajat kemaknaa p≤ 0,05.
Hasil Dari 30 media Sabouraud Dextrose agar olive oil yang mengandung ekstrak daun sirih merah 100% , 28 tabung dinyatakan P. ovale negatif (-) dan 2 tabung dinyatakan P. ovale negatif (+). Dan 30 media Sabouraud Dextrose agar olive oil yang mengandung zinc pyrithione 1%, 1 dinyatakan P. ovale positif (+) dan 29 dinyatakan P. ovale negatif(-).
Kesimpulan Ekstrak daun sirih merah (Piper crocatum) 100% sebanding dengan zinc pyrithione 1%, dalam menghambat pertumbuhan P. ovale.

Anang Hermawan UJI BANDING EFEKTIVITAS EKSTRAK DAUN SIRIH MERAH (PIPER CROCATUM) DENGAN ZINC PYRITHIONE 1% TERHADAP PERTUMBUHAN PITYROSPORUM OVALE PADA PENDERITA BERKETOMBE, Desi Andayani (Penerjemah)

Kata kunci Ketombe, P. ovale, ekstrak daun sirih merah 100%, zinc pythirione 1%.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar